Demokrat Rekomendasikan Herman Deru dan Cik Ujang Dipilgub Sumsel 2024

AHY Serahkan Rekomendasi Cagub & Cawagub Semsel 2024

Jakarta [Sheetnews.id] : Partai Demokrat resmi merekomendasikan Herman Deru dan Cik Ujang sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Selatan (Sumsel) 2024. Diketahui Herman Deru merupakan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sumsel, sedangkan Cik Ujang merupakan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sumsel.


Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menyerahkan secara langsung rekomendasi kepada kedua tokoh ternama disumsel ini, "yang ada di kanan dan kiri saya ini adalah calon gubernur provinsi Sumatera Selatan, yaitu Bapak Herman Deru. Sedangkan calon wakil gubernur provinsi Sumatera selatan adalah Bapak Cik Ujang," kata Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, pada Selasa, 11/6/2024. Malam


AHY mengatakan rekomendasi itu diberikan setelah melalui pembahasan di internal Partai Demokrat. Termasuk dibahas bersama Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Kata Mas Agus sapaan akrabnya


AHY berharap Herman Deru dan Cik Ujang mampu mendulang kesuksesan di Pilgub Sumsel. Kemudian terpilih untuk menjabat lima tahun mendatang.


"Kita akan perjuangkan, Partai Demokrat, siap semua ya, berjuang, kita menangkan dan kita sukseskan dan pada saatnya insyaallah bisa terpilih menjadi pemimpin Sumatera Selatan 5 tahun ke depan," ujar AHY.

Cik Ujang Bersama Isteri Tercinta Cabub Lahat

Herman Deru menyempatkan diri mengucapkan terima kasih kepada Demokrat. Karena telah memberikan amanah kepada dirinya dan Cik Ujang sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur disumatera Selatan. saat jumpa pers dihalaman kantor DPP partai Demokrat Jakarta.


"Terima kasih yang setinggi-tingginya kepada partai demokrat yang telah memberikan amanah ini kepada kami," ucap Herman Deru.


Sementara Cik Ujang memohon doa agar dia bersama Herman Deru dimudahkan dalam kontestasi mendatang. Dia juga berharap mendapat dukungan AHY saat kontestasi dan bisa terjun langsung di Sumsel.


"Langkah selanjutnya setelah mendapatkan. Rekomendasi dari DPP Partai Demokrat kita akan segera membentuk tim dan membina tim yang telah ada, untuk mensosialisasikan pasangan cagub dan cawagub sampai ketingkat bawah". Ujar Cik Ujang


"Demokrat  saat ini sedang semangat-semangatnya untuk memimpin disumatera Selatan. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya kader Demokrat yang mencolankan diri sebagai kepala daerah disumatera selatan". Tutup Cik Ujang Ketua DPD Demokrat Sumsel (Red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Desa Betung Selatan Selenggarakan 20 Tangkai Lomba, Perayaan HUT RI Ke-79

Awalnya Bercanda, Pria Asal PALI Nekat Berjalan Kaki dari Palembang ke PALI

Malam Puncak Perayaan HUT KNPI Ke-51 di-PALI, Banyak Yang Cemburu : Ini Alasan Ketum