Postingan

Muslimat NU Kecamatan Abab, Selenggarakan Halal Bihalal dengan Hatamul Qur'an

Gambar
NYI Nurrohimah Ketua Muslimat NU Kabupaten PALI Sumber Foto Akun FB Leli Marleli Sheetnews.id [Pali] – Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Se Kecamatan Abab Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) mengelar acara Halal bihalal dalam rangka pengajian rutin dimusholah Al-Minuhrohman Desa Betung Selatan Kecamatan Abab Kabupaten Pali pada Senin, (12/5/25) siang Halal Bihalal yang diikuti ratusan muslimat NU sekecamatan Abab ini diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh ustadzah Nyi Nurrohimah, S.Pd.I (Ketua PC Muslimat NU) Kabupaten Pali yang berjalan dengan hikmat serta mendapat sambutan yang hangat dari para jamaah. Selain dihadiri oleh ratusan muslimat sekecamatan Abab, halal bihalal ini tampak juga dihadiri oleh ketua MPC NU kecamatan Abab Jon Prezer, S.Pd.I serta para tokoh Agama dan tokoh masyarakat dikecamatan Abab. Dalam tausiyahnya, Nyi Hj. Nurrohimah, S.Pd.I yang merupakan isteri dari Dr. H. M. Erlin Susri, S.Pd.I,.M.M ketua PCNU kabupaten Pali, mengungkapkan jika selain pengajia...

Liburan Akhir Pekan di Sungai Biru, Bupati Pali Tegaskan : Lebih baik murah tapi berkali-kalili

Gambar
Sheetnews.id (PALI) - Mengisi libur akhir pekan, biasanya kebanyakan orang berpergian ke mall atau tempat rekreasi untuk menghilangkan penat setelah beraktivitas selama satu minggu lamanya. Namun berbeda dengan orang nomor satu dibumi serepat serasan ini. Asgianto, ST Bupati Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Sumatera Selatan, memilih mengajak keluarganya liburan akhir pekan berenang dipemandian Sungai Biru, salah satu destinasi wisata yang ada dikabupaten PALI, pada Minggu (11/05/2025).  Asgianto, ST yang didampingi Isteri dan anak-anaknya ini berenang bersama pengunjung lainnya, menikmati sejuknya air yang ada disungai Biru, sambil menikmati pemandangan pepohonan nan rindam yang berada disekeliling aliran sungai biru, yang terletak di Desa Betung Selatan Kecamatan Abab Kabupaten PALI. Dihampiri media ini Asgianto, ST Bupati PALI mengaku jika kedatangannya disungai biru sengaja untuk berlibur akhir pekan bersama keluarga. “Sengaja berkunjung ke betung hari ini untuk berli...

Budi Hoiru Ikuti Jalan Santai dan Senam Sehat Bersama, HUT PALI Ke-12 : Kenang Jasa Pejuang PALI

Gambar
Sheetnews.id [PALI] - Muhammad Budi Hoiru, S.HI Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) hadiri kegiatan jalan santai dan senam sehat bersama, yang dilepas langsung oleh Asgianto, ST Bupati Penukal Abab Lematang Ilir pada Minggu, 27/4/2025 Pagi. Kegiatan jalan santai dan senam sehat bersama ini, merupakan salah satu rangkaian kegiatan pemkab PALI dalam rangka memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir yang Ke-12 tahun. Pemkab Pali melalui dinas pendidikan selenggarakan Jalan santai dan senam sehat bersma yang dimulai pada pukul 06:00 wib ini, semakin meriah dengan dipadatinya ribuan warga Pali yang memadati lapangan Gelora Komplek Pertamina Pendopo yang menjadi lokasi start dan finish jalan santai dan senam sehat bersama, yang dihibur oleh pembagian musik serta pembagian undian door prize. Asgianto, ST Bupati PALI dalam sambutannya mengungkapkan jika peringatan HUT PALI kali ini sedikit berbeda denga...

Herman Deru Buka STQH di PALI : Jadikan Sumatera Selatan sebagai Provinsi Yang Relegius

Gambar
PALI SN - Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) Ke-28 tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) diselenggarakan di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). STQH yang dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 21 hingga 28 April 2025 ini, dibuka langsung oleh H. Herman Deru, S.H., MM Gubernur Sumatera Selatan pada Selasa (22/4/2025) sore, yang berlangsung meriah. Pasalnya pada STQH tahun ini diikuti oleh ratusan peserta dari 17 kabupaten/kota yang ada di provinsi sumatera selatan. Asgianto, ST Bupati Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir selaku tuan rumah STQH ke-28 tahun 2025, menyambut hangat kehadiran para kafilah dan komponen kegiatan STQH dibumi Serepat Serasan.  "Saya ucapkan selamat datang kepada seluruh kafilah STQH di Kabupaten PALI, bumi Serepat Serasan. Dan saya ucapkan selamat mengikuti seleksi ini, berikanlah usaha dan penampilanmu yang terbaik kepada tim penyeleksi, fastabiqul khairat. Berlomba-lomba dalam kebaikan. Termasuk berlomba-lomba untuk menjadi yang t...

DPRD PALI Gelar Rapat Paripurna HUT PALI Ke-12 Tahun, di Gedung Baru

Gambar
Doc. Sheetnews.id Sheetnews.id [Pali] - DPRD Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) selenggarakan Rapat Paripurna Istimewah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten PALI yang ke-12 tahun pada Selasa (22/4/2025). Paripurna yang berlangsung diruang rapat Paripurna gedung baru DPRD PALI pada pukul 10.30 pagi, dipimpin langsung oleh H. Ubaidillah, S.H (ketua DPRD PALI) yang didampingi oleh H. Kristian, S.M (Wakil Ketua I DPRD PALI), dan Firdaus Hasbullah, S.H., M.H (Wakil Ketua II DPRD PALI), serta Anggota DPRD PALI periode 2024-2029. Selain dihadiri oleh seluruh anggota DPRD PALI, Rapat Paripurna Istimewa HUT PALI yang ke-12 tahun kali ini juga dihadiri oleh pejabat penting kabupaten PALI, seperti Asgianto, ST (Bupati Kabupaten PALI), Iwan Tuaji, S.H (Wakil Bupati Kabupaten PALI), Kartika Yanti, S.H.,M.H (Sekda PALI), AKBP Yunar H.P Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K (Kapolres PALI), Pariman Isandi Siregar, S.H., M.H (Kajari PALI), Letnan...

418 CPNS di Kabupaten PALI Segera Dilantik Sebelum Juni 2025

Gambar
Sumber foto Citranews (Anas) PALI, Sheetnews.id – Kabar menggembirakan datang bagi 418 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). Setelah penantian panjang sejak awal tahun 2025, akhirnya kepastian pelantikan mulai terlihat jelas. Pemerintah pusat sebelumnya telah menetapkan batas waktu pelantikan CPNS secara nasional hingga paling lambat bulan Juni 2025.  Menyikapi hal itu, Pemerintah Kabupaten PALI menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan pelantikan sebelum batas waktu tersebut. Plt. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten PALI, Haryono, mengungkapkan bahwa proses pelantikan kini telah memasuki tahap krusial, yakni penerbitan Nomor Induk Pegawai (NIP). “Untuk saat ini prosesnya masih dalam penerbitan NIP. Di PALI, penerbitan NIP sudah mencapai lebih dari 50 persen. Memang masih ada yang belum selesai karena beberapa CPNS belum melengkapi administrasi, tapi saya optimis dalam waktu dekat bisa rampung 100...

Bupati PALI Asgianto, ST. Hadiri Pelantikan Pengurus PWI Kabupaten PALI Periode 2025-2028

Gambar
PALI Sheetnews.id - Pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) periode 2025-2028 digelar khidmat dan penuh semangat kolaboratif pada Selasa (15/4/2025), bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati PALI, Jalan Pian Komperta Pendopo, Kecamatan Talang Ubi. Mengusung tema “Sinergi Pers dan Pemerintah: Mengawal PALI Maju Menuju Indonesia Emas 2045,” kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati PALI, Asgianto, ST, bersama jajaran Forkopimda, para kepala OPD di lingkungan Pemkab PALI, organisasi masyarakat, pemuda, profesi, hingga keagamaan. Ketua Panitia Pelaksana, Fendri Nuryadi, menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh pihak yang terlibat dalam menyukseskan kegiatan tersebut. “Terima kasih kepada Pemkab PALI dan semua panitia yang telah bekerja sama bahu-membahu. Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tapi langkah awal sinergi nyata antara pers dan pemerintah,” ujar Fendri. Ketua PWI PALI, yang baru dilantik, Joko Sadewo, menegaskan...